Rabu, 06 Juli 2011

Seberapa Pentingkah Kesehatan Anda?

Seberapa Pentingkah Kesehatan Anda?
Oleh ust. Dudung Ramdani, Lc

Tubuh Anda terasa tidak sehat dan kurang fit?
Atau Anda ingin mengeluarkan toksin dari dalam tubuh? Cobalah terapi alternatif alami,
Pengobatan Sunnah Nabi,
B E K A M 

Tubuh yang sehat dan otak yang cerdas adalah dua hal yang sangat diidam-idamkan oleh setiap orang. Akan tetapi, jika tubuh seseorang telah tercemar oleh racun yang masuk melalui makanan dan minuman yang berpengawet, berpewarna, mengandung lemak dan zat-zat lain yang membahayakan tubuh, maka hal ini akan menyebabkan terjadinya darah statis. Yaitu ketika sistem peredaran darah tidak berjalan dengan lancar. Kejadian ini, sedikit demi sedikit akan mengganggu kesehatannya. Akibatnya, tubuh akan terasa berat, malas beraktifitas, cepat letih, sering murung, sering mengeluh sakit, dan kurang fit. Oleh karena itu, darah statis dan  darah yang mengandung toksin harus segera dikeluarkan.
Definisi Bekam 
Bekam adalah proses mengeluarkan darah dari tubuh. Di areal punggung atau di bagian tubuh lainnya, disesuaikan dengan penyakit/keluhan pasien. Bekam merupakan sarana untuk mencari kesehatan. Kata bekam merupakan istilah melayu terjemahan dari kata hijamah dari bahasa Arab atau disebut juga cupping di dalam bahasa Inggris.
Praktek bekam telah dikenal sejak dahulu kala. Praktek bekam sering dilakukan oleh Rasulullah SAW dan para sahabat. Kini, praktek bekam telah berkembang di seluruh dunia; Eropa, Amerika, China, dan Arab. Menggunakan peralatan modern yang terdiri dari cupping set, hand pump dan peralatan lainnya yang steril dan disposal (sekali pakai).
Berbekam dengan benar dan teratur memiliki banyak manfaat, di antaranya :
1. Meningkatkan imunitas tubuh
Adanya pembuluh darah yang meregang & terbuka, akan menyebabkan sel pembunuh kuman (monosit, makrofag & sel polimorfonukleus/netraofil dan eosionofil) keluar dari darah dan menuju areal peradangan. Aktifitas ini akan menjadikan imun tubuh lebih aktif.
2. Menyehatkan tubuh
Aktifitas bekam sangat bermanfaat untuk tubuh. Di antaranya untuk membuang racun, sisa obat dan lemak (LDL/kolesterol jahat) di dalam darah; melancarkan peredaran darah; merangsang sel imun dan manfaat lainnya. Oleh karena itu, aktifitas bekam bisa membuat tubuh seseorang menjadi semakin sehat dan fit, insya Allah.
3. Menyembuhkan penyakit
Rasulullah SAW bersabda, “Kesembuhan itu bersumber dari tiga hal: Minum madu (terapi dari dalam), berbekam (terapi dari luar) dan dengan kay (disengat besi panas). Tapi aku  melarang umatku untuk melakukan kay.”  (HR Al-Bukhari dari Ibnu Abbas, Mukhtashar Shahih Al-Bukhari, Kitabuth Thibb, hadits no. 1871, hal. 653 ).
Di antara penyakit-penyakit yang bisa disembuhkan dengan berbekam (dengan izin Allah SWT) di antaranya: hipertensi, diabetes, kolesterol tinggi, jantung/PJK, migrain, vertigo, asthma, sering bersin-bersin, susah tidur, gatal-gatal, asam urat,  daya tahan tubuh menurun (sering sakit-sakitan), stroke (penyumbatan), pegal-pegal, ingin melancarkan peredaran darah,  dan lain lain.
Keistimewaan Bekam
  1. Mengikuti sunnah Rasulullah SAW dan sekaligus menghidupkannya. Allah SWT berfirman, “Apa yang diberikan Rasul kepadamu, maka terimalah dan apa yang dilarangnya bagimu, maka tinggalkanlah....”(QS Al-Hasyr [59]: 7).
  2. Merupakan pengobatan yang halal, baik, mujarab dan tanpa efek samping.

BEKAM, SOLUSI SEHAT NABAWIYAH & ALAMIYAH
Buktikan sekarang juga, dan rasakan manfaatnya.

Hubungi:
POLIKLINIK YAPKES
Jl. Utan Kayu Raya Gg. RM Waroenk Kito/Gg. Randu RT 05 RW 02 No. 17 B, Utan Kayu Utara Jakarta Timur 13120, Penanggung Jawab :  dr. Reza Fadly SIP : 917/SIP.dr/IV/08

Melayani :
Terapi Bekam Steril (di Klinik dan Panggilan)
Jam Praktek :
Senin-Jumat : 09:00 - 20:00 WIB (wanita)
Senin-Jumat : 17:00 - 22:00 WIB (pria)
Sabtu-Ahad: dengan perjanjian

Petugas bekam:  
Dudung Ramdani, Lc (WA: 0856 9705 4281); pasien wanita ditangani oleh wanita (Mbak Linda, SKM WA: 0856 9102 8121)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar